This is a free and fully standards compliant Blogger template created by Templates Block. You can use it for your personal and commercial projects without any restrictions. The only stipulation to the use of this free template is that the links appearing in the footer remain intact. Beyond that, simply enjoy and have fun with it!

Selasa, 14 Agustus 2007

MANUSIA DIANTARA DUA TANGISAN


Detik waktu bersama kelahiran seorang bayi dihiasi tangisan .Nyaring berkumandang menghiasi telinga si IBU. Merakah tersenyum hatinya gembira penawar sakit dan lesu serta berjuang dengan Maut. Lalu mulailah sebuah kehidupan yang baru didunia dengan sebuat resiko pahit dan kejamnya kehidupan ini, bercucurkan darah dan tetes air mata.

Air mata adakalanya penyubur hati, penawar duka. Adakalanya buih Kekecewaan yang menhimpit perasaan dan kehidupan ini. Air mata seorang manusia hanyalah umpama air kotor diperlimpahan. Namun setetes air mata kerana takut kepada ALLAH persis permata indahnya gemerlapan terpancar dari segala arah dan penjuru. Penghuni Syurga ialah mereka yang banyak mencucurkan air mata Demi ALLAH dan Rasulnya bukan semata karena harta dan kedudukan.

Pencinta dunia menangis kerana dunia yang hilang. Perindu akhirat menangis kerana dunia yang datang.

Alangkah sempitnya kuburku, keluh seorang batil, Alangkah sedikitnya hartaku, kesal si hartawan (pemuja dunia).

Dari mata yang mengitai setiap kemewahan yang mulus penuh rakus, mengalirlah air kecewa kegagalan. Dari mata yang redup merenung Hari Akhirat yang dirasakan dekat, mengalirkan air mata insaf mengharap kemenangan, serta rindu akan RasulNya.

"Penghuni Syurga itulah orang-orang yang menang." (al- Hasr: 20)

Tangis adalah basahan hidup,justeru:Hidup dimulakan dengan tangis, Dicela oleh tangis dan diakhiri dengan tangis.Manusia sentiasa dalam dua tangisan. Sabda Rasulullah s.a.w. "Ada dua titisan yang ALLAH cintai, pertama titisan darah para Syuhada dan titisan air mata yang jatuh kerana takutkan ALLAH."

Nabi Muhammad bersabda lagi : "Tangisan seorang pendosa lebih ALLAH cintai daripada tasbih para wali."

Oleh karena itu berhati-hatilah dalam tangisan, kerana ada tangisan yang akan mengakibatkan diri menangis lebih lama dan ada tangisan yang membawa bahagia untuk selama-lamanya. Seorang pendosa yang menangis kerana dosa adalah lebih baik daripada Abid yang berangan-angan tentang Syurga mana kelak ia akan bertakhta.

Nabi bersabda : "Kejahatan yang diiringi oleh rasa sedih, lebih ALLAH sukai dari satu kebaikan yang menimbulkan rasa takbur."

Ketawa yang berlebihan tanda lalai dan kejahilan. Ketawa seorang ulamak dunia hilang ilmu, hilang wibawanya. Ketawa seorang jahil, semakin keras hati dan perasaannya.

Nabi Muhammad bersabda : "Jika kamu tahu apa yang aku tahu nescaya kamu banyak menangis dan sedikit ketawa."

Seorang Hukama pernah bersyair : "Aku heran dan terperanjat,melihat orang ketawa kerana perkara-perkara yang akan menyusahkan,lebih banyak daripada perkara yang menyenangkan."

Salafussoleh menangis walaupun banyak beramal,takut-takut tidak Diterima ibadatnya, kita ketawa walaupun sedar diri kosong daripada amalan.

Lupakah kita

Nabi pernah bersabda : "Siapa yang berbuat dosa dalam ketawa, akan dicampakkan ke neraka dalam keadaan menangis."

Kita gembira jika apa yang kita idamkan tercapai. Kita menangis kalau Yang kita cita-citakan terabai. Nikmat disambut ria, kedukaan menjemput duka.

Namun,Allah s.a.w. telah berfirman : " Boleh jadi kamu membenci sesuatu,padahal ia amat baik bagimu,dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu,pada hal ianya amat buruk bagimu. ALLAH mengetahui sedangkan kamu tidak mengetahui." (AL BAQARAH : 216)

Bukankah Nabi pernah bersabda: "Neraka dipagari nikmat, syurga dipagari bala."

Menangislah wahai diri, agar senyumanmu banyak di kemudian hari. Kerana engkau belum tahu, nasibmu dihizab kanan atau hizab kiri.Di sana, lembaran sejarahmu dibuka satu persatu, menyemarakkan rasa malu berabad-abad lamanya bergantung kepada syafaat Rasulullah yang dikasihi Tuhan. Kenangilah, sungai-sungai yang mengalir itu banjiran air mata Nabi Adam yang menangis bertaubat, maka suburlah dan sejahteralah bumi kerana terangkatnya taubat. Menangislah seperti Saidina Umar yang selalu memukul dirinya dengan berkata:

"Kalau semua masuk ke dalam syurga kecuali seorang, aku takut akulah orangitu."

Menangislah sebagaimana Ummu Sulaim apabila ditanya : "Kenapa engkau menangis?" "Aku tidak mempunyai anak lagi untuk saya kirimkan ke medan Perang," jawabnya.

Menangislah sebagaimana Ghazwan yang tidak sengaja terpandang wanita rupawan. Diharamkan matanya dari memandang ke langit seumur hidup,lalu berkata : "Sesungguhnya engkau mencari kesusahan dengan pandangan itu."

Ibnu Masud r.a.berkata : "Seorang yang mengerti al Quran dikenali waktu malam ketika orang lain tidur,dan waktu siangnya ketika orang lain tidak berpuasa, sedihnya ketika orang lain sedang gembira dan tangisnya di waktu orang lain tertawa. Diamnya di waktu orang lain berbicara, khusuknya di waktu orang lain berbangga, seharusnya orang yang mengerti al Quran itu tenang,lunak dan tidak boleh menjadi seorang yang keras, kejam, lalai, bersuara keras dan marah.

Tanyailah orang-orang soleh mengapa dia tidak berhibur : "Bagaimana hendak bergembira sedangkan mati itu di belakang kami,kubur di hadapan kami,kiamat itu janjian kami, neraka itu memburu kami dan perhentian kami ialah ALLAH."

Menangislah di sini, sebelum menangis di sana!!!.............

Wallahu a'lam...

Rabu, 01 Agustus 2007

Bayi Tabung

Pak Dokter Bobby Yth,

Saya adalah seorang ibu rumah tangga berusia 31 tahun, dan kini tengah mengandung dua bulan dok. Anak pertama saya perempuan, dan ini adalah kehamilan kedua. Ada beberapa pertanyaaan yang saya ajukan. Dok, teman sejawat saya bilang bahwa dunia kedokteran bisa membantu kehamilan seseorang dan bisa pula memprogram jenis kelamin calon janin yang dinginkan calon ayah dan ibu. Apa benar itu dok. Keberhasilannya berapa persen dok, dan apa ada resepnya. Kalau ya saya tertarik juga mengikuti program seperti itu. Demikian dok pertanyaan saya, terima kasih.


Ny. Dewi di Padang

__________________________________________________
Ibu Dewi yang terhormat dunia medis memang telah melakukan penelitian-penelitian tentang penanganan masalah ketidak suburan yang disebut dengan teknik reproduksi Teknik reproduksi dapat berupa yang sederhana sampai dengan yangcanggih, antara lain; pengaturan saat sanggama yang tepat, pemberian obat-obatan, operasi rekonstruktif dan "assited reproductive techniquest" (ART) yang secara harfiah diterjemahkan sebagai teknik-teknik reproduksi yang dibantu atau dengan bantuan. Menurut tempat fertilisasinya, ART dapat dibagi menjadi dua jenis, yakni teknik dengan fertilisasi in vivo (dalam rahim ibu) dan fertilisasi in vitro (di luar rahim ibu/bayi tabung) Termasuk ART dengan fertilisasi in vivo adalah inseminasi buatan, tujuan inseminasi ini adalah untuk meningkatkan jumlah sperma yang akan membuahi oosit pada saat ovulasi. Sedangkan ART dengan fertilisasi in vitro, fertilisasi tidak terjadi di tuba falopii pada sangan wanita. Sebelum ovulasi, sel telur diambil dan dibiakkan dalan suatu media tertentu untuk kemudian dilakukan pembuahan dan perkembangan awal embrio. Beberapa reknik kombinasi dari Fertilisasi In Vitro (FIV) yang dikembangkan antara lain, Gamete Intra-Falopian transfer (GIFT) , ZIFT atau Pronucleate-Stage Oocyt transfer (PROST).

Beberapa teknologi reproduksi buatan yang berkembang saat ini, diantaranya adalah :

A. Fertilisasi In Vitro dan Pemindahan Embrio (FIV & ET), yaitu prosedur pembuahan ovum oleh sperma dilanjutkan dengan pemindahan embrio ke dalam uterus.

B. Gamete Intra-Fallopian Transfer (GIFT), yaitu prosedur pemindahan ovum yang telah diaspirasi dari ovarium bersama dengan sejumlah sperma langsung kedalam saluran tuba Fallopii.

C. Zygote Intrafallopian Transfer (ZIFT), yaitu proses pemindahan zygote sebagai hasil dari FIV ke dalam saluran tuba fallopii.

D. Cryopreservation, yaitu teknik simpan beku ovum, sperma, atau embrio, serta pencairannya kembali untuk digunakan pada waktunya.

E. Intra Cytoplasmic Sperm Injection (ICSI), yaitu penyuntikan 1 sperma yang berasal dari eyakulat ke dalam ooplasma. Apabila sperma tersebut berasal dari epididimis disebut MESA (Microsurgical Epididymal Sperm Aspiration); atau disebut TESE ( Testicular Sperm Extraction), apabila sperma tersebut berasal dari testis. ICSI merupakan metode fertilisasi mikro yang dapat mengatasi keluhan-keluhan seperti infertilitas pria atau pada kondisi dimana teknik fertilisasi in vitro (FIV) konvensional memiliki kemungkinan keberhasilan yang kecil

Sedangkan teknik untuk pemilihan jenis kelamin dapat dilakukan dengan cara :

· Pemisahan spermatozoa X (sperma Perempuan) dan Y (Sperma Laki-laki) sebelum prosedur inseminasi buatan atau IVF

· Pemilihan Jenis kelamin pada saat Pre implatantion Genetic Diagnosis (PGD)


sedangkan untuk pemilihan jenis kelamin ini masih dalam perdebatan terutama dari sisi etika dan moralnya,cuba ibu bayangkan kalo semua orang tua pengen punya anak laki-laki...kasian kan anak-anaknya susah nyari istri ntar...